Rabu, 31 Maret 2010

Next Generation Flash Telkomsel 'Mendarat' di Bandung

BANDUNG - Setelah meluncurkan proyek Next Generation Flash di enam kota besar, Telkomsel menghadirkan layanan berteknologi High Speed Packet Access Plus (HSPA+) untuk pelanggan yang berada di Bandung.

"Seiring dengan penggelaran jaringan layanan mobile broadband melalui penerapan roadmap teknologi 3G terbaru, kami menghadirkan Next Generation Flash di Bandung," ujar GM Regional Sales and Customer Service Jawa Barat T.B. Daniel Azhari dalam keterangan tertulisnya, Rabu (30/3/2010).

Daniel Mengungkapkan, Telkomsel telah menyiapkan jaringan berteknologi HSPA Plus di beberapa wilayah yang tingkat pemanfaatan layanan mobile lifestyle-nya tinggi, sehingga diharapkan pelanggan di Bandung dapat menikmati layanan mobile broadband yang lebih berkualitas.

Next Generation Flash adalah proyek peningkatan teknologi jaringan Telkomsel dari HSDPA (High Speed Downlink Packet Access) 7,2 Mbps ke teknologi HSPA+ yang mampu menghadirkan kecepatan akses data hingga 21 Mbps.

Dalam proyek ini, Telkomsel baru memprioritaskan pelanggan kartuHALO untuk memperoleh akses data berupa kemudahan mendapat koneksi dan kecepatan akses yang lebih tinggi dibanding pelanggan prabayar.

"Upaya ini semakin menguatkan komitmen kami dalam berinvestasi sekaligus memandu perkembangan industri telekomunikasi selular di Indonesia memasuki era baru layanan mobile broadband," papar Daniel.

Telkomsel diketahui telah mengalokasikan sekira 10 persen dari total investasi tahun sebesar Rp 13 triliun untuk peningkatan kapasitas dan kualitas jaringan layanan mobile broadband yang mencakup penyiapan transmisi, backbone, radio access, dan sebagainya.

Di samping Bandung, layanan Next Generation Flash sebelumnya telah hadir di enam kota besar, yakni Jakarta, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Medan, dan Manado. "Pelanggan di kota-kota lainnya juga secara bertahap akan dapat mengoptimalkan kecepatan akses data layanan ini sehingga pada tahun 2010 total 24 kota di seluruh Indonesia sudah terlayani teknologi wireless broadband ini," tandas Daniel.

0 komentar:

Posting Komentar

 

About Me

Followers

Copyright © 2010 BulPen Corporation

Template By Nano Yulianto